1. Porseni Idol
Jumlah Peserta: 1 orang (solo) / 2 orang (duo) / 3 orang (trio)
Jadwal penyerahan disc dan diperbolehkan print out lirik lagu
Tanggal: 22 Agustus 2018
Tempat: USU
Waktu: 12.00 WIB
Teknis Pertandingan
- Setiap tim menyanyikan 1 lagu untuk pertandingan.
- Tiap peserta hanya boleh menyanyikan lagu dengan waktu maksimal 5 menit.
- Lagu yang dinyanyikan bebas sesuai pilihan peserta.
- Ketentuan
- TEMA : Lagu Bebas Sopan
- Lagu bebas yang dipilih harus 100% karaoke, jika ada vocal voice maka akan dikurang 10 poin.
- Tidak diperbolehkan menggunakan alat musik saat perform.
- Berpakaian sopan.
- Peserta harus mendaftar ulang 30 menit sebelum jadwaltampil, jika tidak, peserta dianggap gugur.
- Penjurian terdiri dari 3 juri utama (@ rentang poin :0 - 25). Maksimal penilaian oleh 3 juri : 300 poin.
- Kriteria penilaian :
- Teknik vocal (25%)
- Artikulasi (25%)
- Performance (25%)
- Harmonisasi (25%)
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
2. Design Poster
Jumlah karya : 1 karya (1 print out A3 kertas foto dan 1 CD) / tim
Jadwal penyerahan hardcopy dan softcopy
Tanggal : 22 Agustus 2018
Tempat : USU
Waktu : 12.00 WIB
Teknis Pertandingan
- Bertema “Porseni KMB-USU”
- Ukuran poster : A3 kertas foto
- Output : Print Out dan Softcopy (dalam bentuk CD yang isinya foto asli disertai edit dalam bentuk jpeg).
- Ketentuan
- Karya harus grafis (komputer).
- Pemakaian software : Adobe Ilustrator, Corel Draw, Photoshop.
- Karya berupa hasil buatan kelompok dan belum pernah dipublikasikan sama sekali.
- Harus dicantumkan logo KMB-USU dan USU dengan posisi logo KMB-USU berada disebelah kanan logo USU.
- Peserta dianggap mengundurkan diri jika terlambat mengumpulkan poster (keterlambatan dimaklumi 30 menit dengan alasan yang dapat diterima oleh panitia, dan dikurangi poin sebanyak 15 poin). Jika terlambat mengumpulkan, didiskualifikasi dan dikenakan denda.
- Apabila terdapat plagiat, maka kelompok akan didiskualifikasi dari perlombaan design poster
- Peserta harus mendaftar ulang 30 menit sebelum jadwal tampil, jika tidak, peserta dianggap gugur.
- Peserta diberikan waktu untuk presentasi maksimal 3 menit.
- Penjurian terdiri dari tiga juri utama (@ rentang poin : 0-10). Maksimal penilaian untuk 3 juri : 90 poin.
- Kriteria penilaian :
- Kerapian
- Artistik /Kreativitas
- Keunikan
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
3. Uno Stacko
Jumlah Peserta : 3 orang per tim
Urutan tim diundi pada saat technical meeting.
Teknis Pertandingan
- Peserta diperbolehkan untuk menggoyang balok ketika menarik balok asalkan menara tidak sampai jatuh. Berpindahnya letak menara tidak berpengaruh selama menara masih belum jatuh.
- Tiap permainan dimainkan 2 tim.
- Tiap tim diwakilkan oleh 3 orang dan akan menarik balok bergantian sesuai dengan urutan anggota ( orang pertama yang menarik, kemudian orang kedua, dst. hingga membentuk siklus ) dan secara bergantian antara 2 kelompok.
- Urutan anggota ditentukan sebelum memulai pertandingan, dan akan diberikan badge nomor sesuai urutan yang didapat dan urutan tidak boleh diganti hingga permainan berakhir. Bila kedapatan oleh panitia, maka akan dipenalti dengan mengambil 2 balok.
- Bagi pemain yang membuat menara jatuh maka pemain tersebut akan keluar dari permainan dan permainan dilanjutkan hingga salah satu tim berhasil mengeluarkan 2 pemain dari tim lawan.
- Jika balok yang lain tidak sengaja tergeser maka balok tersebut dibiarkan saja ( tidak boleh disentuh dan dikembalikan ke posisi sebelumnya )
- Apabila satu atau lebih balok yang di menara jatuh oleh pemain maka pemain tersebut akan dikeluarkan dari permainan.
- Pemain tidak diperbolehkan untuk mengambil balok pada 1 baris pertama dan 3 baris terakhir kecuali jika tidak ada balok yang bisa diambil lagi.
- Tim pemenang diambil dengan jumlah kemenangan 2 ronde (3 ronde maksimal).
- 1 ronde untuk mengeluarkan 1 pemain (Tiap 1 ronde akan dihitung selesai jika ada pemain yang keluar).
- Selama permainan berlangsung anggota tidak boleh membantu temannya yang sedang menarik balok ataupun mengganggu lawannya maupun mengucapkan kata-kata kasar, jika hal itu terjadi maka akan dikenakan peringatan (2x akan diberi peringatan, 3x akan didiskualifikasi dan dikenakan denda).
- Pemain hanya boleh menarik dengan menggunakan satu tangan (tidak boleh menggunakan lebih dari 2 jari ) dan siku pemain tidak boleh berada di atas meja. Tidak boleh menahan balok apabila menahan balok akan dikenakan penalti pengambilan 2 balok.
- Tiap pemain diberi waktu 90 detik untuk menarik keluar balok gilirannya.
- (60 detik untuk melihat, 30 detik untuk mengambil ) Jika dalam 60 detik tidak memilih balok, maka dikenakan penalti 1 balok.
- Jika dalam 60 detik sudah menarik balok, tetapi tidak jadi diambil harus dikembalikan ke tempat semula. Setelah itu baru mengambil balok yang lain.
- Letakan balok dengan rapi (tidak asal-asalan).
- Peletakan balok harus bertahan selama 5 detik baru boleh di lanjutkan oleh pemain selanjutnya.
- Tidak diperbolehkan pengambilan double balok.
- Tim harus mendaftar ulang 30 menit sebelum jadwal pertandingan. Jika tidak, maka dianggap gugur.
- Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.
4. Photography
Jumlah peserta : 1 per tim
Jumlah karya : Print out berupa 1 foto asli dan 1 foto hasil edit serta 1 buah CD / tim
Jadwal pengumpulan
Tanggal : 22 Agustus 2018
Tempat : USU
Waktu : 12.00 WIB
Teknis Pertandingan
- TEMA : DarkLight Porseni in BnW
- Ukuran foto : 8R (20cm x 25cm)
- Kertas Foto yang digunakan : Glossy (kilat)
- Output : Print Out dan Softcopy (bentukCD, foto asli disertai hasil editan dalam bentuk jpeg dan dituliskan nama tiap tim di CD serta print out yang akan diserahkan).
- Ketentuan
- Penggunaan kamera bebas.
- Pengambilan objek gambar hanya diperbolehkan pada saat jalannya porseni.
- Foto berupa hasil jepretan sendiri dan belum pernah dipublikasikan sama sekali. (jika melanggar akan didiskualifikasi)
- Tidak diperkenankan untuk menggunakan digital imaging (menambah/mengurangi unsur gambar). (jika melanggar dikurang 10 poin)
- Peserta HARUS menyerahkan foto asli dan hasil editan (black and white)
- Olah digital sebatas KONTRAS, BRIGHTNESS, LEVEL, SATURATION, and CROPPING
- Peserta dianggap mengundurkan diri jika terlambat mengumpulan foto ( keterlambatan dimaklumi 30 menit dengan alasan yang dapat diterima oleh panitia, dan dikurangi poin sebanyak 15 poin)
- Sebaiknya kepada peserta untuk mendaftar ulang 30 menit sebelum jadwal tampil, jika tidak, peserta dianggap gugur.
- Peserta diberikan waktu untuk presentasi maksimal 3 menit.
- Keterangan yang wajib disertai, ditulis di belakang foto / distikerkan
- Narasi foto.
- Kamera yang dipakai (menyangkut judul. foto, iso, saturation, shutter speed, and white balance).
- Dikumpulkan pada tanggal – 22 Agustus 2018 ( 1 foto di belakang berisi narasi dan 1 lembar narasi pada kertas HVS )
- Penjurian terdiri dari tiga juri utama (@ rentang poin :0- 10). Maksimal poin untuk 3 juri: 120 poin
- Kriteria penilaian :
- Moment
- Pencahayaan
- Penyampaian pesan dari foto
- Artistik
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.