Halo teman-teman semua, Namo Sanghyang Adi Buddhaya, Namo Buddhaya.
Sabtu, 26 Februari 2022, pagi yang indah membuat kita bersemangat pada perayaan hari suci Magha Puja KMB-USU 2565 B.E./2022. Magha Puja merupakan salah satu hari raya terpenting bagi para penganut agama Buddha. Magha Puja sendiri memperingati 4 peristiwa penting. Kira-kira hari Magha Puja memperingati peristiwa apa saja ya?
Hari Magha Puja memperingati empat peristiwa, yakni:
- Berkumpulnya para Bhikkhu yang berjumlah 1250 orang tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
- Para Bhikkhu yang berkumpul telah mencapai tingkat kesucian dan memiliki kemampuan Abhinna.
- Mereka ditahbiskan dengan memakai ucapan "Ehi Bhikkhu".
- Sang Buddha membabarkan "Ovadapatimokkha" kepada para Bhikkhu.
Seperti yang kita ketahui kondisi pandemi masih saja terus berjalan hingga saat ini, akan tetapi itu semua tidak mengurangi semangat anggota KMB-USU untuk mengadakan perayaan hari suci Magha Puja 2565 B.E./2022. Acara Magha Puja kali ini dilakukan secara Hybrid yang mana kebaktian disiarkan langsung dari Vihara Mahasampatti kepada peserta yang menghadiri acara secara online melalui aplikasi Zoom Meeting. Magha Puja tahun ini mengusung tema “Everlasting Happiness Through Buddha Dhamma” yang memiliki makna bahwa hidup didalam naungan Buddha Dhamma, senantiasa kita dapat berada dalam kebahagiaan yang abadi.
Acara Magha Puja yang diadakan oleh KMB-USU kali ini dihadiri langsung oleh Bhikkhu Dhirajayo yang memberikan Dhammadesana. Acara ini dimulai dengan pembukaan oleh saudari Evelyn Tannisha sebagai MC dalam acara ini. Acara dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua panitia acara Magha Puja KMB-USU 2565 B.E./2022 yaitu saudari Gwyndolyn Lam, Ketua KMB-USU Periode 2022/2023 yaitu saudara Albert Yustanto, dan Pembina KMB-USU yaitu Dr. Robert, S.H., M.H. Setelah sesi kata sambutan, dilanjutkan dengan sesi kebaktian. Kebaktian kali ini dipimpin langsung oleh saudara Kelvin Kristian dan saudari Jesslyn Frederica. Dilanjutkan dengan sesi pelimpahan jasa dan blessings yang di bawakan langsung oleh Bhikkhu Dhirajayo. Setelah itu acara ditutup dengan sesi foto bersama dengan hadirin yang berada di Zoom Meeting.
Selain mengadakan acara Magha Puja, KMB-USU juga mengadakan kegiatan sosial berupa kunjungan kasih ke Panti Asuhan Tunas Kasih Olayama Raya pada tanggal 27 Februari 2022. Pada saat kunjungan kasih, panitia menyalurkan donasi dari para donatur dengan memberikan donasi berupa uang, sembako, dan materi lainnya.
Nah, acaranya sangat menyenangkan bukan? Kalau teman-teman ingin mengikuti acara lain yang diadakan KMB-USU, jangan lupa follow akun Instagram KMB-USU yaitu @kmb_usu agar teman-teman mendapatkan informasi mengenai acara dari KMB-USU selanjutnya.
Stay safe dan jangan lupa menjaga protokol Kesehatan dengan menerapkan 5M ya teman-teman.
Seluruh panitia Magha Puja KMB-USU 2565 B.E./2022 mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh donatur dan juga pihak yang telah membantu dalam keberlangsungan acara ini hingga dapat terlaksana dengan baik. Semoga jasa-jasa baik yang telah diperbuat dapat dilimpahkan kepada semua makhluk.
Sampai jumpa diacara KMB-USU selanjutnya! See You!
Namo Sanghyang Adi Buddhaya, Namo Buddhaya.